Social Icons

Senin, 15 April 2013

Skenario Pemilik Cerita


Sedang melihat orang tertawa, berlagak ramai di kalangan orang-orang tanpa bahasa. Ya, siapa sangka dialah orang yang selama ini cemburu buta. Apa iya, sebuah rindu tidak ada batasannya. Rasa itu mengalir, bukan karena disuruh untuk mengalir, bukan karena berjalan untuk dibimbing. Tapi dia sendiri yang mencoba menggerakkan ke semua penjuru mata angin. Berlenggak lenggok mencari celah untuk membuat enggan menatap. Siapa sangka jika pujian itu datang dan menerkam hebat tak terkendali. Sudahlah, ini hanya sebuah melo drama yang terjadi tak direncana. Mungkin Tuhan sedang memberi teguran keras pada siapa saja yang membuatnya geram. Namun juga Dia pasti sedang memberikan petunjuk bahwa sesuatu itu tak harus berdiri pada tempatnya. Dia membebaskan, tetap dalam aturan dan kuasa-Nya.

Skenario ini berjalan, menyapa setiap mata yang memandang. Haruskah tangisan itu terungkap di balik sebuah senyuman. Haruskah sikap mundur untuk memilih menyerah atas sebuah jawaban. Pikiran orang pasti sama, rasa-rasa itu sekongkol untuk merebut semuanya. Tak hanya mereka tetapi juga kita. Namun, waktu sedang menuntun untuk maju, membaca semua hikmah di balik semua peristiwa penting yang menggelitik kalbu pemain cerita. Tunggu saja saatnya nanti, semua akan terbaca jelas. Sekecil apa pun itu,serumit apa pun itu semua dan membuktikan bahwa Tuhan itu adil.

-AVIVATORU
16 April 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
 
Blogger Templates